• Loadingselalu.id
  • Loading

Jumat, 03 Mei 2024 16:16 WIB

Eri Cahyadi Sebut Bakal Sowan ke Risma, Minta Restu Pilwali 2024?

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi

selalu.id - Eri Cahyadi tengah melakukan safari politik ke beberapa sejumlah partai. Usai dari PKB, PKS, PSI, Gerindra, dan hari ini Wali Kota Surabaya itu bersilatuhrami ke Golkar Surabaya, Minggu (7/4/2024).

Selain ke partai-partai politik, Eri juga berencana akan bersilaturahami ke mantan Wali Kota Surabaya periode 2010-2020 yang saat ini menjadi Menteri Sosial Tri Rismaharini. Risma pernah mendukung sekaligus mengusulkan Eri untuk melanjutkan kepimpinannya di Surabaya.

Baca Juga: Posisi Bayu Airlangga di Pilgup dan Pilwali 2024, Begini Pandangan ARCI

Eri Cahyadi yang ingin maju kembali ke Pilwali 2024 menyebut akan mendatangi semua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P Perjuangan termasuk Risma, setelah lebaran.

"Ya semua DPP akan disambangi (termasuk Risma, setelah lebaran)," kata Eri, saat buru-buru meninggalkan lokasi usai bersilturahmi ke Golkar Surabaya.

Baca Juga: Sikap Golkar Surabaya Pascapendaftaran Eri-Armuji di PDIP

Sebelumnya, Tampak Eri Cahyadi berkunjung ke Partai berlambang pohon beringin itu sekaligus bertemu dengan kader dan pimpinan DPD Golkar Surabaya. Eri terlihat sendiri tanpa didampingi Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya, hari ini, Minggu (6/4/2024).

Orang nomor satu di Surabaya itu melawat ke Golkar didampingi Ketua Fraksi PDIP DPRD Surabaya, Saifudin Zuhri.

Baca Juga: Golkar Surabaya Tak Buka Pendaftaran di Pilwali 2024, Kader Sendiri atau Koalisi?

Wakil Ketua Umum Golkar Adies Kadir mengatakan bahwa Eri Cahyadi banyak menorehkan prestasi selama menjadi Wali Kota Surabaya.

"Nanti setelah lebaran, kita akan nyatakan dan sampaikan untuk siap mendampingi Pak Eri di Pilkada 2024," terang Adies Kadir di Hotel Wyndham Surabaya.

Editor : Arif Ardianto