Kapal Selam Autonomus Siap Amankan Chokepoints Laut Indonesia
- Penulis : Dony Maulana
- | Jumat, 31 Okt 2025 09:34 WIB
selalu.id – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali menegaskan kesiapan kapal selam autonomus tanpa awak (KSOT) dalam menjaga jalur laut strategis atau chokepoints Indonesia. Uji coba KSOT dilakukan di Dermaga Ujung Koarmada II Surabaya, Jawa Timur, Kamis (30/10/2025).
Baca Juga: Indonesia Jadi Negara Keempat di Dunia yang Bisa Produksi Kapal Selam Tanpa Awak
KSAL menyampaikan, KSOT menjadi bagian penting strategi kontrol chokepoints Indonesia. Uji coba yang disaksikan Menteri Pertahanan Republik Indonesia Jenderal TNI (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto itu menunjukkan keberhasilan KSOT menjalankan perintah berbasis kecerdasan buatan, termasuk pelontaran torpedo yang berhasil diuji.
"KSOT ini sudah bagus dan siap menjaga chokepoints," ujar Laksamana TNI Muhammad Ali.
Kapal selam tanpa awak buatan PT PAL tersebut diharapkan memperkuat pertahanan maritim nasional. KSAL menambahkan, KSOT akan mampu mencari sasarannya sendiri setelah torpedo diluncurkan jika dilengkapi sensor.
Rencananya, KSOT akan ditempatkan di sejumlah chokepoints perairan Indonesia. "Kapal selam autonomus ini nantinya akan tetap berada di bawah Komando Satuan Kapal Selam TNI AL," pungkas KSAL.
Dengan kemampuan autonomusnya, KSOT diharapkan meningkatkan efektivitas pengawasan dan pengamanan wilayah perairan Indonesia yang luas dan strategis.
Editor : Ading
URL : https://selalu.id/news-11286-kapal-selam-autonomus-siap-amankan-chokepoints-laut-indonesia
