Senin, 17 Mar 2025 08:18 WIB

Rasakan Menu Buka Puasa Ramadan dengan Cita Rasa India di Vasa Hotel Surabaya

  • Reporter : Ade Resty
  • | Minggu, 23 Feb 2025 10:10 WIB
Hidangan cita rasa India di Vasa Hotel Surabaya

Hidangan cita rasa India di Vasa Hotel Surabaya

selalu.id - Menyambut bulan suci Ramadan, Vasa Hotel Surabaya menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang unik dan berkesan dengan tema “A Taste of India’s Rich Culinary & Festivity”.

Program spesial ini akan berlangsung mulai 21 Februari 2025, menghadirkan suasana khas India dengan sentuhan kemewahan modern yang siap memanjakan para tamu.

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Pasar Murah Ramadan Digelar Dua Kali di Seluruh Kecamatan Surabaya

Sejak pertama kali melangkah ke dalam hotel, tamu akan disambut dengan dekorasi mewah ala kerajaan Mughal yang kaya warna dan detail.

Alunan musik Indian-Islamic yang lembut serta aroma rempah eksotis menciptakan atmosfer yang membawa tamu ke dalam perjalanan kuliner yang otentik dan penuh makna.

India, sebagai rumah bagi salah satu populasi Muslim terbesar di dunia, memiliki kekayaan kuliner yang dikenal dengan harmoni rempah yang khas. Sejarah panjang hubungan India dengan Surabaya juga tercermin dalam budaya dan kulinernya.

Dengan latar belakang tersebut, Vasa Hotel Surabaya menghadirkan sajian berbuka puasa yang memadukan cita rasa khas India dan hidangan tradisional Indonesia.

Beragam hidangan autentik India siap memanjakan lidah, mulai dari pani puri yang segar, samosa yang renyah, naan yang lembut, tikka masala yang creamy, hingga biryani dengan aroma rempah yang menggoda.

Untuk semakin memperkuat nuansa budaya, tamu juga akan disuguhkan pertunjukan tari tradisional India dan lantunan musik tabla, menciptakan suasana berbuka puasa yang istimewa.

Baca Juga: Wow Harga Cabai Sentuh Rp120.000/kg, Pedagang Keluhkan Minimnya Pasokan

"Konsep Ramadan tahun ini menghadirkan keindahan seni kuliner India, namun tetap memberikan pilihan cita rasa khas Indonesia yang selalu dirindukan," ujar Chef Himawan Kristianto, Executive Chef Vasa Hotel Surabaya.

"Kami memastikan setiap hidangan disiapkan dengan teknik tradisional dan bahan-bahan premium untuk memberikan pengalaman bersantap yang tak terlupakan," ujarnya.

Vasa Hotel Surabaya menghadirkan dua konsep bersantap berbuka puasa yang dapat dipilih sesuai selera:

1. Savore – Lantai 5
Jika Anda ingin merasakan suasana street food khas India, Savore menghadirkan atmosfer bazaar yang meriah dengan aneka hidangan autentik seperti chaat, tandoori, dan manisan khas India.
Harga: IDR 199.000 nett per orang
2. 209 Dining – Lantai 2
Untuk pengalaman berbuka yang lebih mewah, 209 Dining menawarkan buffet premium dengan sajian spesial seperti butter chicken, biryani, dan kari otentik yang dimasak dengan rempah pilihan. Jangan lewatkan berbagai manisan khas India serta minuman signature yang menyempurnakan santapan Anda.

Baca Juga: Perketat Personel di Masjid Besar, Satpol PP Surabaya Buru Pengemis Musiman

Harga: IDR 299.000 nett per orang (Early Bird Price)

“Di Vasa, kami percaya bahwa bersantap bukan sekadar makan, tetapi juga sebuah perjalanan dan pengalaman yang berkesan,” ujar Roberto Kotambunan, General Manager Tanly Hospitality.

"Sebagai kota dengan keterkaitan sejarah India yang mendalam, perayaan ini memiliki makna yang lebih besar bagi Surabaya," tutupnya.

Editor : Arif Ardianto