selalu.id - DPRD Surabaya meminta Pemerintah Kota untuk lebih memerhatikan lokasi dagang di Jalan Tunjungan itu. Sebab banyak potensi ekonomi yang bisa dikembangkan disana.
Anggota Komisi B DPRD Surabaya Bagas Iman Waluyo mengatakan Pasar Tunjungan dinilai sudah kehilangan banyak kesempatan untuk berkembang.
Hal ini terlihat dari perkembangan Jalan Tunjungan yang sudah sangat signifikan. Namun pasar yang berdiri tahun 1923 itu belum mampu mengimbanginya.
"Pasar Tunjungan itu bisa disebut sebagai top tier pasar di Surabaya. Namun sayangnya pemanfaatannya belum optimal," kata Legislator Gerindra itu.
Menurutnya hal ini harus mendapat perhatian serius. Apalagi lokasinya di kawasan yang hidup 24 jam. Jangan sampai pasar itu hanya menjadi monumen yang bisa mati kapan saja.
Dia pun mengusulkan agar PD Pasar Surya sebagai pengelola untuk menyelesaikan masalah disana. Tarik pedagang-pedagang yang bisa memenuhi ekpektasi pangsa pasar disana.
"Paling mudah memfasilitas keperluan masyarakat yang berkaitan dengan hobi. Dikemas dengan model kekinian sesuai dengan tipe pengunjung kawasan Tunjungan," ujarnya.
Dia memastikan Komisi B akan mengawal penyelesaian pasar disana. Sehingga pasar-pasar di Surabaya kembali ke marwahnya sebagai pusat perekonomian. "Soal masalah yang ada, kami akan komunikasikan dengan PD Pasar Surya nanti," ujarnya.
Baca Juga: Investasi Surabaya 2024 Capai Rp40,47 Triliun, DPM-PTSP Hadirkan Layanan Drive-Thru
Editor : Ading