selalu.id - Sosial media seperti instagram menjadi salah satu platform yang paling dekat dengan kehidupan saat ini. Tidak jarang pengguna aplikasi satu ini menjadikannya sebagai sumber mencari dan menyebarkan informasi, hal ini berkaitan dengan kedekatannya dengan kehidupan anak muda yang memang ingin mengetahui kabar kekinian, populer dan juga mengikuti trend.
Sebagai media sosial yang memiliki banyak peminat, media sosial ini menyediakan berbagai fitur Stories, IGTV, Reels, dan lainnya yang memungkinkan penggunanya berbagi konten berupa gambar, video, dan teks yang menarik. Selain itu, instagram dapat menelusuri berbagai akun, konten, atau hastag yang berkaitan dengan topik atau minat tertentu seperti halnya pemikiran filsafat dan literasi
Baca Juga: Luffy, Joy Boy dan Kebebasan Absolut
Dengan jutaan akun yang ada disana, terkadang sulit untuk menemukan akun-akun yang benar-benar menarik dan relevan dengan minat anda. Biasanya instagram akan mengarahkan pengguna untuk mengikuti beberapa akun yang sedang populer di masyarakat seperti akun-akun gosip atau akun yang sering kita lihat sebagai acuan minat kita untuk difollow.
Untuk itu bagi pencinta pemikiran filsafat, kali ini Kawan Selalu memiliki rekomendasi akun Instagram yang menyediakan konten informatif dan menarik yang wajib bagi para pengguna instagram untuk difollow, bisa jadi akun-akun ini akan menjadi tempat favorit mencari sumber informasi dan membuat pengetahuan kita bertambah.
1. @ecsta_tica
Akun yang bernuansa ungu ini merupakan sebuah ruang proses dialektika dalam lingkup seni peran dan penulisan naskah. Arti kata dialektika merupakan sebuah metode penalaran yang bertujuan memahami hal-hal secara konkret dalam semua gerakan, perubahan yang ada, serta interkoneksi kita dengan sisi-sisi berlawanan dan saling bertentangan dalam sebuah lingkup kesatuan. Didalamnya kita akan disuguhkan dengan berbagai pengetahuan dan informasi-informasi dengan bahasa filsafat .
Seperti namanya, akun ini memiliki beberapa part konten yang disajikan yakni Dramatic Sunday yang berupa ruang temu antara naskah dan pembacanya (readers/aktor), yang sekaligus juga ruang sirkulasi dan diskusi ide atau gagasan untuk lebih mendekatkan ide-ide tersebut ada kehidupan sehari-hari. Ada pula, Ecstatica Thought yang merupakan rangkaian tulisan khusus yang berisikan tumpahan pemikiran Ecstatica dalam lingkup seni peran dan penulisan naskah. Eitss.. akun ini juga punya youtube loh, seperti namanya Ecstacy of Dialectica, jangan lupa di subscribe ya..
2. @rumahfilsafat
Baca Juga: Belum Lengkap Euforia Oppenheimer kalau Kalian Gak Tahu Soal Ini!
Akun yang telah ada sejak 2021 ini telah melahirkan pemikiran-pemikiran filsafat dari berbagai sudut pandang yang berbeda dan menggunakan bahasa indonesia yang disajikan dengan mudah, ramah dan gratis untuk semua pembaca. Apalagi akun ini memiliki tujuan yakni agar kebijaksanaan di dalam filsafat bisa dibaca dengan mudah oleh semua orang, tanpa kecuali.
Akun ini menyajikan kutipan-kutipan filsafat dari para pemikir terkenal. Dengan kutipan-kutipan yang inspiratif dan reflektif, akun ini akan mempertimbangkan banyak konsep filsafat dalam format yang singkat dan mudah dipahami. Identitas rumah filsafat yang semakin eksis hingga saat ini membuatnya mampu diterima secara pemikiran, akun ini juga rutin mengadakan sekolah filsafat secara online/offline. Tak berhenti pada media instagram, Rumah Filsafat juga memiliki beberapa akun lainnya di beberapa media sosial seperti facebook dan twitter dengan nama yang sama.
3. @lsfdiscourse
Sebagai salah satu akun yang juga membahas tentang pemikiran filsafat, akun ini telah mampu menarik kurang lebih 17,9 k Followers pada tahun ini. Lingkar Studi Filsafat Discourse (LSF Discourse) pada awalnya merupakan komunitas belajar filsafat yang saling berbagi pengetahuan dan pengalaman yang menjadi bahan refleksi sehari-hari. Dalam kontennya mereka membahas filsafat dasar seperti metafisika, epistemologi, aksiologi, logika, dan sejarah pemikiran tanpa melepaskan diri dari ragam filsafat kontemporer.
Dalam nuansa coklat khas, akun ini menampilkan karya -karya dari anggota komunitasnya. Dengan berbagai sudut pandang, pemikiran yang baru, serta konsistensi nya pada bidang filsafat. Tak tanggung, komunitas yang berpusat di kota malang ini juga mengadakan pencarian anggota komunitas untuk berkarya dan menyampaikan pemikirannya bersama. Selain instagram, akun ini juga mengembangkan di platform lain yang bisa diakses oleh teman-teman
Baca Juga: Calon Mahasiswa Baru, Ini 5 Pertimbangan Memilih Kos-kosan
4. @kelas.isolasi
Kelas isolasi merupakan akun yang menyediakan kelas filsafat daring yang hadir sebagai respons terhadap kondisi pandemi, tepatnya pada 20 Maret 2020. Kelas Isolasi telah menyelenggarakan lebih dari 200 kelas yang diikuti oleh lebih dari 12.000 peserta dari seluruh provinsi di Indonesia dan juga mancanegara. Kelas Isolasi berharap untuk terus mengembangkan diri supaya menjadi platform kelas belajar filsafat yang konsisten, mudah diakses, dan merangkul sebanyak-banyaknya peminat filsafat.
Akun ini mencangkup pemaparan yang cukup unik dan berbeda dari akun-akun filsafat sebelumnya, Akun ini menyajikan momen-momen reflektif dan kontemplatif yang berhubungan dengan filsafat. Mereka akan mempertimbangkan arti kehidupan, eksistensi, dan pertanyaan-pertanyaan filosofis lainnya. untuk semakin memperkenalkan kepada banyak orang akun ini juga mengunggah kontennya pada platform lainnya seperti TikTok.
Itulah beberapa rekomendasi akun-akun instagram yang akan menambah pengetahuan para pembaca, apalagi para pecinta pemikiran filsafat. Beberapa akun di atas menjadi pilihan yang tepat untuk semakin membuka pemikiran kita dari sudut pandang filsafat, juga mengetahui karya dari filsuf terdahulu. Keren ya, bahkan teman selalu.id bisa mengikuti pemaparan dari berbagai jenis media sosial yang dimiliki mereka, selain up to date kegiatan juga bisa diikuti secara online untuk menambah wawasan. Pinter deh jadinya..
Editor : Ading