• Loadingselalu.id
  • Loading

Kamis, 05 Okt 2023 05:39 WIB

Catat! Ada Aturan Baru Soal Kapasitas Penumpang Commuter di Daop 8 Surabaya

KAI DAOP 8 Surabaya

KAI DAOP 8 Surabaya

selalu.id - KAI Commuter mulai menerapkan penyesuaian aturan jumlah kapasitas penumpang dinamis (load factor) pada perjalanan Commuter Line wilayah atau KA Lokal yang ada di Wilayah 8 Surabaya dan sekitarnya.

VP Corporate Secreatary KAI Commuterr, Anne Purba menjelaskan aturan itu adalah penyesuaian dari Public Service Obligation (PSO) atau kebijakan layanan publik yang merupakan subsidi oleh Pemerintah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Salah satunya yang ditugaskan kepada KAI Commuter untuk pelayanan angkutan kereta api kelas ekonomi," kata Anne, melalui rilisnya.

Anne mengatakan aturan ini berlaku mulai Selasa, 1 Agustus 2023, sesuai dengan Surat dari Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan No.M.006/3/9/K2//DJKA/2023 Tanggal 17 Juli 2023.

Surat tersebut tentang Penyesuaian Kapasitas Penumpang, KAI Commuter menyesuaikan kapasitas jumlah penumpang pada 16 pelayanan perjalanan Commuter Line wilayah daop 8 Surabaya.

"Penyesuaian jumlah kapasitas pengguna tersebut diterapkan pada perjalanan commuter line yang memiliki jarak tempuh perjalanan lebih dari 100 KM dan menggunakan sarana kereta kelas ekonomi (K3),"ujarnya.

Sebelumnya aturan kapasitas dinamis penumpang yang berlaku sebelumnya memiliki kapasitas 150 persen dari jumlah tempat duduk.

"Kini, dari 100 persen dengan tempat duduk dan 50 persen tanpa tempat duduk menjadi 120 persen penumpang yakni 100 persen dengan tempat duduk dan 20  persen tiket tanpa tempat duduk," jelasnya.

Berikut 16 pelayanan perjalanan Commuter Line yang mengalami penyesuaian kapasitas penumpang.

-401 Commuter Line Dhoho :Blitar - Surabaya Kota (Via Kertosono)

-403 Commuter Line Dhoho :Blitar - Surabaya Kota (Via Kertosono)

-4017 Commuter Line Dhoho : Surabaya Kota Blitar (Via Kertosono)

-4019 Commuter Line Dhoho : Surabaya Kota Blitar (Via Kertosono)

-4032 Commuter Line Penataran: Blitar - Surabaya Kota (Via malang)

-4037 Commuter Line Penataran :Surabaya Kota - Blitar (Via Malang)

-4011 CL Dhoho CL Penataran: Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4013 CL Dhoho CL Penataran: Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4015 CL Dhoho CL Penataran: Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4031 CL Dhoho CL Penataran :Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4033 CL Dhoho CL Penataran: Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4035 CL Dhoho CL Penataran :Subabaya - Kertosono - Blitar - Malang - Surabaya

-4040Commuter Line Blorasura :Cepu - Surabaya Ps Turi

-4041 Commuter Line Blorasura: Surabaya Ps Turi - Cepu

-4042 Commuter Line Blorasura Cepu - Surabaya Ps Turi

-4043 Commuter Line Blorasura :Surabaya Ps Turi - Cepu

Baca Juga: Kartu Ini Bisa Buat Naik Komuter, Trans Jatim dan Bus Suroboyo

Editor : Ading