Jumat, 18 Apr 2025 10:53 WIB

Operasi Ketupat Semeru 2025: Kecelakaan dan Pelanggaran di Jatim Menurun Tajam

Operasi Ketupat

Operasi Ketupat

selalu.id – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Timur mencatat penurunan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas selama Operasi Ketupat Semeru 2025 yang berlangsung selama 16 hari, sejak 24 Maret hingga 9 April 2025.

 

Baca Juga: Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres Jajaran

Direktur Lalu Lintas Polda Jatim, Kombes Pol Komarudin, menyampaikan bahwa selama pelaksanaan operasi, situasi wilayah Jawa Timur relatif aman dan kondusif.

 

“Kami sampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak, terutama masyarakat Jatim dan para pemudik yang masuk ke Jatim,” ujar Komarudin, Rabu (9/4/2025).

 

Komarudin mengungkapkan bahwa meski terdapat beberapa gangguan kamtibmas, secara umum angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas menunjukkan tren penurunan.

 

Baca Juga: Buntut Konflik Penahanan Ijazah, Polda Jatim Selidiki Dugaan Pencemaran Nama Baik

“Jumlah kejahatan konvensional turun 21,79 persen, dari 1.900 kasus pada tahun lalu menjadi 1.486 kasus tahun ini,” jelasnya.

 

Angka kecelakaan lalu lintas juga turun 32 persen, dari 758 kasus pada tahun 2024 menjadi 514 kasus pada tahun ini. Tingkat fatalitas turut menurun drastis sebesar 78 persen, dari 45 korban jiwa menjadi 10 korban jiwa.

 

Baca Juga: Bidhumas Polda Jatim Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan dan Supir Ojol

Mobilitas kendaraan, lanjut Komarudin, meningkat di jalur arteri dan tol. Namun, Ditlantas telah memetakan potensi hambatan dan menerapkan langkah-langkah preventif untuk menekan angka kecelakaan dan pelanggaran.

 

Dengan capaian ini, Ditlantas Polda Jatim dinilai berhasil menjaga kelancaran dan keselamatan lalu lintas selama Operasi Ketupat Semeru 2025.

 

Editor : Ading