selalu.id – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, memastikan dirinya tidak mengikuti retret kepemimpinan kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari 2025.
Keputusan ini diambil setelah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menginstruksikan seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah dari PDIP untuk tidak menghadiri kegiatan tersebut.
Armuji menegaskan bahwa dirinya telah berada di Surabaya dan tidak menuju Magelang.
“Saya gak melok, saya sudah (langsung) balik di Surabaya,” ujar Armuji saat dihubungi awak media, Jumat (21/2/2025).
Sementara itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi diketahui masih berada di Jakarta sejak pagi.
Terkait jadwal retreat bagi wakil kepala daerah, Armuji menyebut bahwa sesi tersebut berlangsung pada 27-28 Februari 2025.
Saat ditanya lebih lanjut mengenai alasannya memilih tetap di Surabaya, Armuji kembali menegaskan bahwa ia mengikuti instruksi Ketua Umum PDIP.
“Kan sudah ada instruksi Ketua Umum yang jelas. Saya di Surabaya,” tegasnya.
Sebelumnya, Megawati Soekarnoputri mengeluarkan Surat Instruksi Nomor 7294/IN/DPP/II/2025, yang meminta seluruh kepala daerah PDIP menunda perjalanan ke Magelang dan tetap dalam komunikasi aktif. Instruksi ini dikeluarkan setelah penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto oleh KPK dalam kasus Harun Masiku.
Baca Juga: Kepala Daerah Tak Hadir Retret Magelang Disebut Tak Berdampak Sanksi
Editor : Ading