Senin, 24 Mar 2025 21:04 WIB

Pencuri Sepeda Angin Tewas Dihajar Warga Manyar Sabrangan Surabaya

Pencuri tewas dihajar massa

Pencuri tewas dihajar massa

selalu.id - Warga Manyar Sabrangan kota Surabaya digegerkan dengan teriakan "maling" pada Senin (4/11/2024) pagi dini hari. Lokasi yang disatroni Diketahui, maling tersebut mencuri 1 unit sepeda angin di panti asuhan yayasan Maslahatul Ummah Surabaya.

Sebulan sebelumnya, ternyata maling tersebut juga mencuri 1 sepeda angin dan 4 tabung LPG ikut raib digondol. Berdasar informasi yang dihimpun, pelaku pencurian meninggal dunia, setelah jadi 'bulan-bulanan' warga yang kesal atas perbuatan pelaku.

Menurut pengelola Panti Asuhan yayasan Maslahatul Ummah Fahmi Amrullah, pencurian ini sudah sering terjadi berulang kali. "Kami ini sudah menunggu, dan kami juga begadang untuk nungguin maling, lah kok kejadian," ucap Fahmi, Senin (4/11/2024).

Saat tahu sepeda angin tersebut berpindah lokasi, Fahmi langsung berteriak dan mengejar pelaku. Proses pengejaran pun mengarah ke timur, hingga masuk ke dalam gang sempit.

Teriakannya pun sontak mengundang amarah warga sekitar. Tidak sedikit warga yang mengejar pelaku hingga tertangkap di jalan Manyar Sabrangan 3 Surabaya. Warga pun meluapkan kekesalannya dengan menghajar pelaku bertubi-tubi.

Karena kondisi pelaku terluka parah saat dihajar warga, tak berselang lama pelakupun menghembuskan nafas terakhir dilokasi kejadian. "Selama pengejaran kami, pelaku sempat mengambil sepeda angin lainnya, karena ban gembos dan bobot tak seimbang, lalu gagal dan lari," ungkapnya.

Menurut salah satu warga RT 05 RW 02 Manyar Sabrangan Surabaya, Ike Utari menyebut kalau beberapa warga lain sempat melerai dan mengamankan pelaku dari amukan massa. "Sempat diamankan, tapi ya warga terus datang dari barat datang dari timur juga, ya kumpul semua," katanya.

Meski begitu, Ike Utari mengaku bahwa sekujur tubuh pelaku lebam, dan tanpa ada sayatan atau tusukan benda tajam. Tak lama setelah itu, petugas gabungan datang untuk memeriksa dan mengevakuasi pelaku.

Terpisah, Kapolsek Mulyorejo, Kompol Aspul Bakti membenarkan adanya peristiwa pencurian sepeda di yayasan tersebut. Aspul menyebut, dugaan sementara pelaku meninggal dunia karena dihajar warga menggunakan tangan kosong.

"Nggak ada (barang bukti seperti balok kayu dan lainnya untuk menghajar massa). Mungkin tangan," ungkapnya.

Usai kejadian itu, polisi dan petugas BPBD Surabaya mendatangi lokasi kejadian. Korban sudah tergeletak di pinggir jalan dengan kondisi tangan terikat. "Identitas belum ditemukan, masih diidentifikasi. Dibawa di RS Bhayangkara Polda Jatim," tandasnya.

Saat ini pihak kepolisian masih memanggil para saksi untuk dimintai keterangan terkait kejadian tersebut. Sejauh ini, polisi juga belum mengantongi identitas pria tersebut. Saat ini, jenazah pria itu telah dibawa ke RS Bhayangkara Surabaya.

Baca Juga: Dua Pikap Raib Digondol Pencuri di Surabaya, CCTV Rekam Aksi Pelaku

Editor : Ading