selalu.id – Rencana penyampaian pidato awal Wali Kota Surabaya periode 2025-2030 yang semula dijadwalkan pada 21 Februari 2025 resmi ditunda.
Penundaan ini dilakukan karena Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, masih menghadiri rangkaian Pelantikan Kepala Daerah di Jakarta hingga 28 Februari 2025.
Wakil Ketua DPRD Surabaya, Bahtiar Rifai, mengungkapkan bahwa pidato awal masa jabatan Wali Kota kemungkinan akan digelar pada 3 Maret 2025.
“Awalnya direncanakan tanggal 21 Februari, tetapi karena wali kota masih ada agenda di Magelang hingga 28 Februari, maka kemungkinan baru bisa dilaksanakan pada 3 Maret,” ujar Bahtiar, Rabu (19/2/2025).
Sementara itu, DPRD Kota Surabaya tetap menggelar Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Surabaya 2025-2045.
Rapat yang digelar pada Rabu (19/2/2025) ini dipimpin oleh Bahtiar Rifai dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya, 34 anggota dewan, serta perwakilan dari berbagai organisasi perangkat daerah. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi turut hadir dalam rapat tersebut melalui Zoom Meeting.
Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, menyampaikan bahwa pihaknya saat ini tengah mempersiapkan segala kebutuhan untuk Sidang Paripurna penyampaian pidato awal Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya.
“Sudah kami rapatkan bersama Badan Musyawarah (Banmus). Jadwalnya masih menyesuaikan dengan kepastian pelantikan kepala daerah dari pemerintah pusat,” ujar Adi.
Adi, yang juga merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, menambahkan bahwa DPRD memiliki wewenang untuk menggelar Sidang Paripurna awal setelah pengucapan sumpah jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya periode 2025-2030.
Baca Juga: Acara Tasyakuran Disorot, Eri Cahyadi: Efisiensi Bukan Soal Pelit Anggaran

Editor : Ading