Senin, 28 Apr 2025 12:44 WIB

Dengan Hati Bersih, YPTA Surabaya Ajak Civitas Jaga Kebersamaan

  • Reporter : Ading
  • | Minggu, 13 Apr 2025 20:17 WIB
Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya menggelar Halal Bihalal 1446 H

Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya menggelar Halal Bihalal 1446 H

selalu.id — Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 (YPTA) Surabaya menggelar Halal Bihalal 1446 H di Ruang R. Soeparman Hadi Pranoto, Gedung Graha Wiyata Untag Surabaya, Jumat (11/4/2025).

Mengusung tema "Dengan Hati yang Bersih, Kita Satukan Tekad untuk Indonesia Tangguh", acara ini dihadiri keluarga besar YPTA, termasuk guru, dosen, dan tenaga kependidikan.

Ketua YPTA Surabaya, J. Subekti, S.H., M.M., menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh civitas akademika.
"Atas nama pengurus, saya mohon maaf sebesar-besarnya kepada para pendidik, tenaga kependidikan, dan mitra kerja. Kami sadar masih banyak kekurangan dalam pelayanan," ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh civitas menjaga semangat kerja dan kebersamaan.
"Jangan mengejar kupu-kupu sampai tenaga habis. Mari kita bangun taman yang indah di kampus ini agar kupu-kupu datang dengan sendirinya," tambahnya.

Acara dilanjutkan dengan tausiyah oleh Imam Besar Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya, Dr. H. Ahmad Muzzaky Al Hafidz, M.Ag. Ia menekankan pentingnya pembentukan hati dan spiritualitas selama Ramadhan.

"Ramadhan menggarap hati. Bila hati bersih, pikiran jernih. Apa pun profesinya, kalau hatinya bersih, hidup akan tenang," tuturnya.

Ia menegaskan bahwa hati bersih adalah fondasi iman yang kuat.
"Silaturahmi bukan sekadar bertemu dan berjabat tangan, tapi memaafkan, menghapus benci, dan menghadirkan cinta kasih," ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya ketulusan dalam hidup.
"Orang yang hidup karena Allah tak akan pernah bosan dan capek. Ketulusan bergantung pada Tuhan, bukan manusia," tegas Dewan Hakim MTQ Nasional tersebut.

Acara ditutup dengan doa bersama dan saling bermaafan antar hadirin, sebagai bentuk nyata semangat Halal Bihalal dalam menyucikan hati dan mempererat kebersamaan.

Baca Juga: Untag Surabaya Buka Prodi D4 Teknologi Rekayasa Manufaktur, Siap Jadi Penyokong Industri

Editor : Ading